Senin, 09 Juni 2014

APPLE: TAK PERNAH LETIH BERINOVASI


Kabar gembira datang untuk para pecinta produk Apple, karena belum lama ini Team Cook CEO Apple secara resmi memperkenalkan iOS8 pada acara Apple World Wide Developer Conference 2014. Pada acara tersebut, Team Cook juga menjabarkan secara detail mengenai fitur-fitur yang dihadirkan di iOS8. Meskipun tidak mengalami banyak perubahan, namun iOS8 menjanjikan fitur- fitur baru yang pastinya lebih canggih dibandingkan dengan  iOS7. Bahkan mereka mengatakan bahwa iOS8 menjadi the best improvement iOS dengan fitur-fitur yang tidak dimiliki oleh iPhone pada sebelumnya.

Keampuhan produk keluaran Apple memang sudah bukan rahasia lagi. Mereka telah merajai pasaran gadget internasional sejak awal produk mereka dirilis, bahkan kini telah mencapai 130 juta pengguna di seluruh dunia. Produk Apple yang paling laris manis digunakan oleh masyarakat baik di mancanegara maupun di Indonesia antara lain iPhone, iPad dan iPod. Oleh karena itu, pada saat pembukaan acara Apple World Wide Developer Conference 2014 kemarin, banyak pengguna Apple yang mengatakan bahwa teknologi Apple telah banyak membantu kehidupan masyarakat. Meski demikian, Apple tidak pernah merasa puas dan terus berinovasi agar lebih memuaskan para penggunanya. Berikut adalah beberapa fitur canggih yang akan dihadirkan Apple pada iOS8.
Slide gesture pada message, yang berarti hanya dengan gerakan tangan maka pesan akan langsung terbuka dan dapat dibaca oleh pengguna. Privacy juga terus ditingkatkan agar data-data pribadi milik pengguna tetap aman, namun Bahasa Indonesia masih belum dihadirkan pada iOS ini. Pengguna  dapat lebih mudah untuk sharing lokasi, karena tidak perlu masuk ke aplikasi Maps terlebih dahulu. Bahkan, pada iOS8 menyediakan fitur Walkie Talkie serta smart suggestion dan smart editing untuk mengedit foto yang dilengkapi dengan berbagai filter foto terbaru. Fitur camera di iOS8 banyak berubah, ada tambahan fitur Time Lapse dan Timmernya serta pada fitur Autofocus Lock ada tambahan kecerahan, sehingga dapat mengunci objek dan mengatur pencahayaannya. Pada gallery terdapat fitur Recently Deleted seperti halnya di komputer, sehingga foto-foto yang tidak sengaja terhapus masih dapat diselamatkan. Di iOS8 pengguna bisa melihat aplikasi yang paling banyak memakan daya baterai di iPhone. Terdapat pula iCloudDrive yang memudahkan akses data sharing untuk semua perangkat aplikasi dan Graphic Engine baru untuk chip A7 sehingga pengguna dapat memainkan game sekelas console PS3 atau PS4. Akan dihadirkan pula fitur HealthKit yang rencananya akan dipadukan dengan iWatch yang dapat berfungsi untuk mengecek kesehatan para pengguna iPhone. Kabar mengejutkan lainnya adalah iOS8 berjanji akan memberikan fitur lengkap seperti layaknya iPhone dengan fitur Tweaks Jailbreak dan fakta bahwa sekarang iOS sudah 100 persen terhubung dengan Mac, sehingga para pengguna bisa sharing AirDrop file, bahkan bisa mengirim SMS dan mengangkat telfon via Mac.
Tim Cook telah menetapkan bahwa iOS8 akan dirilis bersamaan dengan iPhone 6 pada bulan September atau Oktober mendatang. Namun, iPhone 4 users mungkin akan bersedih, karena iOS ini hanya bisa dinikmati oleh para pengguna iPhone 4s, iPhone 5, iPhone 5s, iPhone 5c, iPad 2, iPad 3, iPad 4, iPad Air, iPad mini 1, iPad mini 2, dan iPod touch 5G. Meskipun demikian, Tim Cook telah menyediakan iOS7.1/7.1.1 untuk para pengguna iPhone 4 mengingat penggunanya yang masih sangat ramai.
Categories:

0 komentar:

Posting Komentar